Home » » Mission Impossible yang Menyukseskan

Mission Impossible yang Menyukseskan


Mission Impossible merupakan film yang tak asing lagi ditelinga kita, khususnya untuk penggemar film action (hmmm walau orang Jombang belum punya gedung bioskop yg standart, biasanya kalau kita ingin lihat pemutaran film perdana ya harus merantau dulu ke Mojokerto, Kediri, Malang atau SBY, hehehe menandakan orang jombang suka berjuang). Mission Impossible sebuah film yang menceritakan tentang sebuah “Misi yang tidak mungkin” yang harus dilakukan oleh sebuah agen/ tim, namun dalam proses yang cukup berliku akhirnya misi itu bisa diseleseikannya juga.

Sama dalam kehidupan sehari-hari kita, banyak mission impossible yang sering kita jumpai bahkan semenjak kita kecil, tetapi toh semuanya bisa kita lalui hingga seperti sekarang ini. Kenapa kita sering memiliki Mission impossible, hal ini tak lain karena sifat dasar manusia, TDW mengatakan bahwa manusia suka mendekati kenikmatan dan menjauhi kesengsaraan. Karena inilah Mindset (pola pikir) kita secara alami saat ada tantangan cenderung berusaha mencari amannya aja, ndak belajar tapi ingin nilainya 100, ndak kerja tapi ingin gaji segede-gedenya (hayoo ngakuuu termasuk kita nggak).

Sahabat, adik-adikku, semuanya termasuk penulis sendiri yang saat ini masih berjuang tidak mungkin kita bisa menghindari masalah, tidak mungkin selamanya kita lari dari masalah, sampai kapan engkau bersembunyi dari masalah. Setiap masalah adalah tantangan kehidupan dari Allah sebagai pertanda bahwa Allah menyayangi kita dengan cara menguji (terlepas adzab), tujuannya untuk menaikkan level ketingkat lebih tinggi. Semakin kita memiliki harapan tinggi semakin tinggi pula tantangan yang kita peroleh, karena Allah tahu apa yang kita butuhkan bukan sekedar keinginan kita semata. (kata-kata yang sering sahabat ucapkan)

Tidak ada masalah yang tak bisa di atasi selama diri kita masih bernafas didunia. Batu yang besarpun kalau secara konsisten tertetes air secara terus menerus lambat laun juga hancur, beginilah Allah cara berpesan Via Alam. Sebenarny Allah tidak ingin manusia di bumi ini menjadi gagal, tetapi terkadang kitalah yang tidak sabar dengan cara Allah, lalu akhirnya minta jalan instan sehingga lebih bersahabat dengan para syetan. (huuuh semoga kita tidak termasuk ya)

3 Hal yang bisa kita lakukan untuk Mission Impossible yang menyukseskan adalah
1.Saat ada tantangan hadir, & pikiran kita mengatakan “berat & sulit ini” segera dirubah dengan Mengalihkan pikiran kita dengan menyambut “Selamat datang tantangan lalu bayangkan Allah mau menaikkan level & saya sedang diuji, ok saya akan hadapi yang terbaik”.
Pola pikir positif ini akan membedakan langkah dan daya juang kita menjadi lebih bersemangat. (dicoba aja pasti akan ketahuan hasilnya).

2. Paksa tubuh kita untuk Bergerak atau Action lebih dibanding biasanya,
Misalnya: kalau kita ingin berprestasi masuk peringkat 3 besar di kelas, saat biasanya kita belajar 1 jam maka harus di tambah belajar menjadi 3 jam (terlepas koreksi setiap pribadi dalam belajar yang efektif). Albert Eistein mengatakan kalau kita ingin mengharapkan sesuatu yang lebih sedangkan kita berusaha seperti hari kemarin, orang ini dinamakan GILA. Secara logika kalau ingin hasil lebih maka harus dilakukan usaha yang lebih.

3. KEYAKINAN
Berhasil, kenapa hal ini penting.... sebenarnya tidak hanya penting tetapi cukup puuuwenting rek, kata bahasa wong jombangan hehehe.
Ternyata keyakinan ini seperti Magnet besar dalam tubuh kita, keyakinan akan menarik kekuatan luar biasa walau saat itu kita pada titik lemah. Keyakinan ini juga bisa membuat rasa sakit tidak terasa demi sebuah tujuan mulia.

Seorang Thomas Alfa Edison untuk membuat bola lampu diperlukan 999 kali dalam mencoba. Itulah keyakinan, beliau yakin bahwa satu cara lagi akan sukses & jebreeet bola lampu ditemukan. Bayangkan saja jika saat 999 kali mencoba si Thomas memutuskan menyerah & penemuan itu diteruskan orang dari Indonesia, bisa jadi penemunya adalah orang asli Indonesia (keren dunk).

Sahabat semuanya & penulis tanpa terkecuali, selama masih hidup di dunia pasti masih dalam taraf Berjuang...kecuali diri kita sudah di rumah ukuran 2x1. Penulis sangat suka memberi motivasi kepada para siswa maupun mahasiswa karena kekuatan itu akan dikembalikan Allah pada kita yang memulainya. Jika langkah kecil kita belum berhasil maka terus buat KEYAKINAN dalam mind set kita bahwa tinggal beberapa langkah lagi akan menjadi LANGKAH BESAR. Dan hasilnya... Semuanya akan indah pada waktunya...

Tiada sesuatu yang sempurna, karena itulah kita terus belajar dari kehidupan tuk lebih baik, semoga sukses..amin...maaf kalau ada salahnya... inspirasi muncul tiba-tiba. ^_^

Salam Perjuangan

0 komentar:

Posting Komentar

Translate

Kita Pasti Bisa

Kita Pasti Bisa
Berprestasi & Bermanfaat untuk sesama

Friends

Popular Posts

Hubungi Penulis

Nama

Email *

Pesan *

 
Support : Bagus Justice | Belajar Ekonomi Menyenangkan | Platnama
Copyright © 2013. JejakBagus.com - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Mas Template
Proudly powered by Blogger